Monday, January 30, 2012

Inter Milan Berencana Buka Akademi Bola di Indonesia

Inter Milan
Selain akan melakoni dua partai di Indonesia, dalam jangka panjang Inter juga berencana membuka akademi sepak bola di tanah air. Hal itu dibenarkan oleh Chief Executive Officer Inter, Ernesto Paolillo, saat jumpa pers di Hotel Mulia, Senin (30/1).
"Indonesia merupakan negara dengan
populasi penduduk yang sangat besar. Jadi, kami percaya Indonesia mempunyai banyak pemain yang berpotensi. Karena itu, kami akan membangun akademi di sini untuk membantu mengembangkan potensi itu," kata Ernesto.
Rencana Inter itu sendiri disambut baik oleh PSSI. Lewat sang Ketua Umum, Djohar Arifin Husin, PSSI akan membantu dibentuknya akademi tersebut. "Kan dengan adanya akademi itu, sepak bola kita bisa terbantu. Saya berharap nantinya ada pemain yang bisa memperkuat Inter, juga bisa kembali untuk membela Indonesia."
Hanya, sambung Djohar, dirinya berharap Inter tak hanya membuka akademi tersebut di satu tempat saja. "Saya mengharapkan akademi itu tidak hanya dibuat di Jakarta, tapi di satu tempat lagi di luar Jakarta," terang Djohar.
Sebelum Inter, beberapa klub top Eropa lainnya seperti Real Madrid, AC Milan, Arsenal, Boca Junior, dan Barcelona sudah melontarkan niatan untuk membangun akademi di Indonesia. Bahkan, beberapa klub Eropa itu, salah satunya Arsenal sudah membuka akademinya sejak lama.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...